INFORMASI PENERIMAAN SISWA BARU

Diposting oleh PANITIA PENERIMAAN SISWA BARU Rabu, 21 April 2010


Madrasah/ Sekolah Mazra'atul Ulum Paciran lahir dipenghujung bulan April 1958 sebagai tuntutan manifestasi masyarakat yang menginginkan model pendidikan kombinatif ( agama dan umum ) yang bermutu . diusianya yang lebih dari setengah abad . Mazra'atul Ulum telah mampu membuktikan eksistensinya sebagai lembaga yang dinamis , berorientasi ke depan , mampu bermitra dengan masyarakat , berpacu dengan perubahan dan sanggup memberikan pelayanan pendidikan yang berkualitas dan memuaskan masyarakat . indikasinya adalah jumlah murid/siswa yang terus meningkat serta torehan prestasi yang bisa dibanggakan baik tingkat Regional maupun Nasional .
Untuk itu pada tahun Pelajaran 2011 / 2012 Lembaga Pendidikan Mazra'atul Ulum Membuka Pendaftaran Siswa Baru untuk Jenjang :
1. PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini )
2. TK ( Taman Kanak - kanak )
3. MI ( Madrasah Ibtidaiyah )
4. MTs ( Madrasah Tsyanawiyah )
5. MA ( Madrasah Aliyah )
6. SMA ( Sekolah Menengah Atas )
7. SMK ( Sekolah Menengah Kejuruan )
8. PonPes ( Pondok Pesantren )
Bapak Ahmad Farid,S.Pd sebagai Ketua Panitia Pelaksana Penerimaan Siswa Baru menuturkan bahwa sejak tahun lalu telah diselenggarakan SMK ( Sekolah Menengah Kejuruan ) sebagai upaya memenuhi tuntutan masyarakat akan dunia pendidikan. Dengan Program Keahlian TKJ ( Teknik Komputer Jaringan ) diharapkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat akan pendidikan dan masyarakat yang siap kerja dengan ketrampilan yang diajarkan dan menjadi bukti Lembaga Pendidikan Mazra'atul Ulum adalah Lembaga Pendidikan yang dinamis.

WAKTU PENDAFTARAN
@.Tanggal 01 - 10 Juli 2011
@.Pukul 07.00 sampai 12.00 WIB
TEMPAT
@.KAMPUS I
Jalan Raya Paciran No.214 Paciran Telp.(0322)661090/(0322)665673
@.KAMPUS II
Jalan Baitul Ghofur No.127 Jetak Paciran Telp.(0322)661760

PERSYARATAN PENDAFTARAN :
1.Mengisi Formulir Pendaftaran.
2.Menyerahkan FC.Ijazah/SKHUN Yang telah di legalisir sebanyak 3 Lembar
3.Menyerahkan Foto Hitam Putih ukuran 3x4 sebanyak 4 lembar
4.Membayar Uang Gedung
a. MI = Rp.50.000
b. MTs = Rp.100.000
c. MA/SMA/SMK = Rp.150.000
5. Membayar formulir pendaftaran Rp.5.000,-

INFORMASI LEBIH LANJUT ( KONTAK PERSON )
1. Bapak AHMAD FARID,S.Pd ( Ketua PSB )di No.085732451559
2. Bapak ASNAN KHUMAINI, S.Pd. ( Sekretaris PSB ) di No.085648532945

0 komentar

Posting Komentar